Bersama Mencapai Keunggulan Informasi Untuk Memajukan Bangsa

Seminar Layanan Prima di UAD

oleh Dr. Muhammad Sulhan,SIP.,M.Si. dan Drs. Tedi Setiadi,M.T.

Munas di solo

Foto bareng pemateri

Minggu, 17 September 2017

(live report) Semiloka Kepustakawanan Indonesia 2017

Kamis 18 September 2017, FPPTI bekerja sama dengan ISIPII dan IPC Corporate University mengadakan kegiatan Semiloka Nasional kepustakawanan Indonesia 2017 dan Musyawarah Nasional FPPTI. Kegiatan ini diikuti sekitar 100 peserta, yang meliputi pustakawan, arsiparis, mahasiswa, dosen, kepala perpustakaan, serta pemerharti perpustakaan.

Imam Budi selaku kepala FPPTI menjelaskan bahwa FPPTI lahir pada tanggal 12 Oktober 2000 di Ciawi, sehingga sampai dengan saat ini FPPTI sudah berumur 17 tahun. Ia berharap bahwa dengan hadirnya FPPTI dapat menjadi motor penggerak kemajuan di masing masing perguruan tinggi.

Pada hari kedua, acara semiloka juga diisi dengan kegiatan presentasi cfp. Ada 20 peserta yang diterima papernya. 15 paper berhak dipresentasikan, dan 5 paper lagi berhak dipresentasikan dan terbit di Jodis, salah satunya yaitu pustakawan FPPTMA.


Tidak hanya itu saja,  pada acara ini juga akan dipilih satu juara dalam seleksi INDONESIAN ACADEMIC LIBRARIAN AWARD (IALA) 2017. Salah satu pustakawan yang masuk seleksi tsb adalah Mufiedah Nur dari Perpustakan Um Jember.


Bersambung....

Selasa, 12 September 2017

Pustakawan UNISA Yogya Satu-Satunya Pustakawan PTMA dalam CFP Literasi Digital UNY

Selasa, 12 September 2017 bertempat di Ruang Ki Hajar Dewantara Fakultas Ilmu Sosial UNY, diadakan Konferensi Nasional Literasi Digital.  Konferensi dimulai dengan  sesi pertama yang menghadirkan pembicara dari pendiri literos.org dengan judul “Industri Digital Indonesia” oleh Nukman Luthfie. Pembicara kedua adalah Kepala Dinas Pendidikan DIY, Drs. R.Kadarmanta Baskara Aji dengan judul “Kebijakan Digital Indonesia”. Pembicara ketiGa Dyna Herlina Suwarto, dosen Ilmu Komunikasi FIS UNY, dengan judul “Khalayak Media Digital”. Pembicara terakhir dengan judul “Pemetaan Literasi Digital di 8 Kota” oleh Jaringan Pegiat Literasi Digital”. Adapun materi dapat diakses melalui alamat: http://ilkom.fis.uny.ac.id/events/konferensi-nasional-literasi-digital.html.


Sesi kedua konferensi  digunakan sebagai ajang presentasi paper yang dibagi menjadi 3 kelompok sesuai dengan 3 topik. Kelompok 1 dengan topik Literasi Digital Berbsis Sekolah. Kelompok kedua dengan topik Khalayak Literasi Digital. Kelompok ketiga dengan topik Literasi Digital dan Kebijakan Publik. Irkhamiyati, M.IP, Kepala Perpustakaan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta, sekaligus Pustakawan dari Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah/PTMA, menjadi satu-satunya pemakalah dalam konefrensi nasional ini. Konferensi sangat bermanfaat untuk pengembangan perpustakaan dan bersinergi dengan subyek ilmu lain, yaitu komunikasi. 


(Irkhamiyati)

(live report) Rapat Kerja Nasional FPPTMA

pertemuan ini merupakan ajang silaturahim antarperpustakaan PTMA. Hal ini disampaikan Prof Dyah Roswitasari Kep.Perp UM Malang dalam RAPIMNAS FPPTMA tg 13 Sept 2017 di Perp.UM Malang.Selanjutnya Prof Syamsul Arifin MA selaku Wakil Rektor I menyatakan bahwa peran perpustakaan PTMA.Hal itu disampaikannya dalam membuka acara tersebut.Dengan pengelolaan perpustakaan yg profesional diharapkan mampu menarik mahasiswa untuk memanfaatkan fasilitas perpustakaan.Raker ini dihadiri pengurus pusat dan korwil korwil.Korwil yg hadir antara lain dari korwil DIY Jatengsel, Jateng Utara, Jawa Timur, NTN, Kalsel, Bengkulu, Sorong, dan Provinsi Banten.
Lasa Hs.

Senin, 11 September 2017

KUNJUNGAN UM SORONG KE PERPUSTAKAAN UNISA YOGYAKARTA

Suasana Yogya yang cerah pada Hari Senin, 11 September 2017 mengantarkan seorang dosen cantik nan energik dari Universitas Muhammadiyah Sorong Papua ke Perpustakaan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Beliau bernama Irnawaty, S.Hut. MP. Selain sebagai dosen, beliau juga sebagai Kepala Perpustakaan di UM Sorong. Kunjungan diterima langsung oleh Kepala UPT Perpustakaan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta, Irkhamiyati M.IP, didampingi oleh Staff Perpustakaan Khairun Nisak, SIP., Lilik Layyina, SIP., dan Dita Rachmawati, SIP.
Tujuan kunjungan ini sebagai bentuk silaturrahmi dan saling berdiskusi tentang pengadan koleksi perpustakaan, pengembangan SDM Perpustakaan, dan pengelolaan perpustakaan PTMA. Kunjungan akan dilanjutkan kesokan harinya dalam acara Rakerpimnas FPPTMA yang diikuti oleh Pengurus Perpustakaan Pergurua Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah seIndonesia. Rapat Kerja Pimpinan Nasional Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah akan diadakan di Universitas Malang pada hari Rabu 13 September 2017. Rakerpimnas diikuti oleh seluruh Pengurus Pusat FPPTMA dan Pengurus Koordinator Wilayah seIndonesia untuk membahas pengembangan Peprustakaan PTMA agar lebih maju dan bersinergi sesama.

 Irkhamiyati M.IP

Jumat, 08 September 2017

Fikih Kontemporer (Resensi)

Buku fikih ini berbeda dengan buku-buku fikih yang lain. Buku ini mengupas masalah-masalah up to date yang terjadi dalam masyarakat. Masalah yang dibahas seputar nikah mut’ah,, bid’ah, zakat profesi,  bunga bank, abortus, lesbian, komoseks, bayi tabung, cangkok ginjal, dan lainnya.
Pembahasan buku ini cukup mendalam dan komprehensif. Pembaca akan mendapat wawasan yang luas dengan memahami ayat-ayat Alquran maupun hadis sebagi landasan pembahasan. Pada akhir bab selalu ditulis daftar pustaka. Dengan membaca daftar pustaka ini, pembaca dapat memperdalam buku-buku yang dirujuk apabila ingin lebih jauh mendalami tema-tema yang diangkat. 
            Nikah mut’ah menurutYusuf Qardhawi adalah seorang laki-laki mengikat (menikahi) seorang perempuan untuk waktu yang ditentukan dengan imbalan uang yang tertentu pula. Nikah mut’ah juga dkenal dengan kawin kontrak. Dalam catatan sejarah, nikah mut’ah pada Zaman Nabi Muhammad SAW dibolehkan dan tidak berlaku untuk semua orang. Hanya untuk orang-orang tertentu saja. Itupun karena terdapat kondisi yang sangat mendesak. Dalam buku ini dikupas tuntas tentang kawin kontrak ini dengan mengemukakan dalil naqli dan aqli.
            Bid’ah yang kadang diartikan secara gampang dan sembarangan itu, dalam buku ini juga dijelaskan pengertian bid’ah dari segi bahasa, syar’i, maupun pendapat para fuqoha. Salah satu pendapat yang merujuk pendapat Imam Malik yang ditahqiq oleh Asy Syatiby menyatakan bahwa bid’ah adalah: Jalan yang ditempuh yang diada-adakan dalam agama, yang dipandang menyamai syariat dengan tujuan ingin berlebihan dalam ibadah kepada Allah SWT. Dalam buku ini juga diuraikan macam-macam bid’ah dan pengertiannya seperti bid’ah wajibah, bid’ah mandubah, bid’ah mubahah, bid’ah muharamah, dan bid’ah makruhah.
             Di era pergaulan yang bebas dan maraknya media online ini, kini sering terjadi pengguguran. Hal ini mungkin untuk menutupi aib seseorang, kelahiran yang belum/tidak diinginkan, alasan ekonomi, bahkan mungkin alasan medis. Dalam buku ini dijelaskan bahwa para ahli fikih sepakat bahwa pengguguran kandungan yang telah berusia empat bulan (120 hari) diharamkan. Karena pada usia kandungan ini sudah ditiupkan roh. Namun para fuqoha berbeda pendapat tentang hukum pengguguran kandungan yang usianya kurang dari empat bulan.
            Buku yang ditulis oleh dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini mengangkat 34 persoalan kontemporer yang perlu diketahui oleh masyarakat. Masalah-masalah yang diangkat secara garis besar dapat dibagi menjadi 4 yakni; 1) Persoalan keluarga (nikah beda agama, poligami, anak angkat; 2) persoalan zakat (zakat profesi, pajak, dll); 3) persoalan ekonomi (bunga bank, koperasi, asuransi, saham, dll); 4) persoalan sosial (homoseks, lesbian,  khitan bagi wanita, bedah mayat, bayi tabung, dan lainnya).

                                    FIKIH KONTEMPORER
                                    Judul : Fikih Kontemporer
                                    Penulis : H. Sapiudin Shidiq
                                    Penerbit: Prenadamedia Group, Jakarta
                                    ISBN :978 6020895 99 4





Lasa Hs
Perpustakaan UMY  


Rabu, 06 September 2017

Rekonstruksi peran putakawan dan perpustakaan di era informasi

Rabu, 30 Agustus 2017 Prodi Ilmu perpustakaan UM (Universitas Negeri Malang) mengadakan seminar nasional dan call for paper dengan tema : “Rekonstruksi peran putakawan dan perpustakaan di era informasi". Seminar tersebut diisi oleh 3 pemateri yaitu Dr. Rahma sugihartati, M.Si. Drs. Darmono, M.Si, dan Dr. Agus Rusmana, MA.

Dalam kesempatan Dr. Rahma Sugihartati, M.Si. memberikan pemaparan tentang Dekonstruksi serta Rekonstruksi Pustakawan dan Perpustakaan. Narasumber mengajak para pustakawan untuk mencoba berfikir kritis tentang tatanan yang ada dalam perpustakaan yang di anggap sudah waktunya di rubah. Dalam hal ini menyangkut aturan-aturan perpustakaan yang dianggap kaku. Hal tersebut perlu dibenahi agar perspektif tentang perpustakaan terkesan kaku dan membosankan berubah dibenak pikiran pemustaka. Dalam hal ini peran dekonstruksi yaitu membuat cara pandang baru dalam tatanan perpustakaan. Serta peran rekonstruksi sendiri yaitu melanjutkan peran dekonstruksi guna mewujudkan perpustakaan yang anti mainstream dan fleksibel seiring perubahan sosial masyarakat.
Drs. Darmono sebagai narasumber kedua menguatkan materi dari narasumber yang pertama yaitu pustakawan harus siap dalam menghadapi perkembangan era informasi dan pengetahuan sekarang. Adalah pustakawan dituntut untuk selalu siap sebagai SDM yang unggul dalam melayani informasi-informasi yang up to date kepada pemustaka. Dengan tujuan membangun citra perpustakaan dan citra pustakawan sebagai pelaku jasa informasi.

Narasumber ketiga Dr. Agus Rusmana dalam kesempatannya memberikan beberapa poin tentang komunikasi pustakawan dan akademisi yang merujuk pada perpustakaan perguruan tinggi. Narasumber menekankan bahwa sering terjadi perbedaan persepsi tentang perpustakaan antara pustakawan dan akademisi. Hal ini ditenggarai karena adanya intensifitas komunikasi antara pustakawan dan akademisi yang kurang lancar. Perlu bagi pustakawan mengambil inisiatif untuk berkomunikasi dengan memanfaatkan teknologi komunikasi berbasis internet. Hal tersebut bertujuan agar persepsi antara kedua belah pihak tidak berseberangan.


Pemaparan dari ketiga narasumber tersebut dapat disimpulkan bahwa pustakawan dalam era sekarang dituntut berfikir kritis dan memiliki pandangan luas agar tidak terbelenggu terhadap arus yang sudah dianggap usang. Dalam pelayanannya perlu ditekankan bahwa pustakawan harus dinamis dan mengikuti perkembangan jaman. Serta pustakawan harus mengutamakan komunikasi kuat terhadap akademisi agar dari pihak akademisi memiliki persepsi sama dengan pustakawan terhadap perpustakaan yang sering dikatakan sebagai jantung perguruan tinggi.

Muhammad Erdiansyah Cholid Anjali

Minggu, 03 September 2017

Pustakawan PTMA Unggul di Kopertis V

Dunia kepustakawanan PTMA menunjukkan kemajuan yang signifikan. Indikatornya antara lain telah memiliki standar, terbentuknya jaringan, terakreditasinya 12 perpustakaan PTMA dan prestasi pustakawan dalam berbagai konpetisi. 
Beberapa hari lalu,  12 pustakawan PTMA lolos call for paper di Univ.Negeri Malang. Mereka adalah 4 orang dari UMY, 3 orang dari UAD, 2 orang dari UM Malang. Sedangkan dari UM Magelang, UM Jember dan UM Surakarta masing masing satu orang.


Kemajuan itu ditambah dengan terpilihnya Arda Putri Winata (UMY) sebagai juara I pustakawan berprestasi Kopertis V dan Nanik Arkiyati (UAD) juara II pustakawan berprestasi.Semoga unggul di tingkat nasional versi Kemristekdikti.